6 Penyebab Kenapa Tulang Punggung Sakit

8 Produk Skincare untuk Kulit Berjerawat dan Berminyak
8 Produk Skincare untuk Kulit Berjerawat dan Berminyak
January 29, 2020
5 Penyebab Infeksi Saluran Kemih. Nomor 3 Bikin Tercengang!
January 31, 2020

6 Penyebab Kenapa Tulang Punggung Sakit

Penyebeb sakit tulang punggung

Sakit tulang punggung adalah keadaan yang sangat tidak mengenakkan. Ketika mengalami ini, aktivitas sehari-hari menjadi terganggu dan tidak bisa bekerja dengan maksimal. Lalu, kenapa tulang punggung sakit? Berikut ini akan dijelaskan mengenai gejala kenapa tulang punggung sakit dan juga cara untuk mengatasinya.

Penyebab Kenapa Tulang Punggung Sakit Saat Bangun Tidur

1. Otot keseleo

punggung keseleo

Gejala kenapa tulang punggung sakit yang pertama adalah karena otot keseleo. Otot keseleo merupakan robeknya ligamen jaringan fibrosa. Jaringan ini merupakan penghubung antara dua tulang. Keseleo bisa terjadi ketika seseorang mengangkat benda yang terlalu berat dengan posisi yang salah serta gerakan yang tiba-tiba.

2. Merokok

Merokok

Selain dapat menyebabkan penyakit di organ pernapasan, merokok juga bisa mengakibatkan sakit punggung. Bahkan, dalam sebuah penelitian mengatakan bahwa perokok memiliki kemungkinan tiga kali lebih banyak mengalami sakit punggung daripada seseorang yang bukan perokok. Hal ini diakibatkan oleh nikotin yang terkandung di dalamnya yang dapat mengganggu aliran darah pada sekitar sumsum tulang belakang.

3. Infeksi

Infeksi

Selanjutnya, tulang punggung sakit juga disebabkan oleh infeksi tulang belakang. Kondisi ini menyebabkan tulang punggung yang terasa sangat menyakitkan meskipun sudah mengonsumsi obat pereda rasa sakit. Ketika terkena infeksi seperti ini, sebaiknya langsung dibawa ke dokter agar bisa mendapat perawatan yang tepat.

4. Terlalu lama duduk

Terlalu lama duduk

Mungkin pekerjaan atau aktivitas yang Anda lakukan membutuhkan duduk dalam waktu yang cukup lama. Hal ini bisa menyebabkan tulang punggung sakit, apalagi jika posisi duduk terlalu sembarangan dan posisi yang salah. Hal ini menyebabkan tulang leher menjadi terasa pegal dan punggung menjadi nyeri.

Sempatkan untuk berdiri sejenak dan melakukan peregangan tubuh setelah beberapa jam agar tulang tidak menjadi kaku dan pegal. Jika perlu, di saat istirahat ini minum segelas air putih agar tubuh menjadi lebih segar dan pegal segera hilang.

5. Osteoporosis

Oesteoporosis

Osteoporosis merupakan fenomena menipisnya tulang yang membuat rapuh dan mudah patah. Pada tahap-tahap awal dan belum cukup parah, osteoporosis memang tidak terlalu menyakitkan. Namun, ketika sudah parah, osteoporosis bisa mengakibatkan patah tulang dan juga sakit punggung. Bahkan, rasa sakit akan bertambah ketika hendak berdiri dan berjalan.

6. Stres

Stress

Gejala kenapa tulang punggung sakit yang terakhir adalah stres. Stres yang berlebihan tidak hanya akan mempengaruhi sisi psikologi seseorang, namun juga dapat menyerang fisik, salah satunya adalah sakitnya tulang punggung. Jika tidak segera diobati, stres yang berlebih bisa memicu berbagai macam penyakit lainnya, seperti masalah pada otot, ligamen, dan sendi. Hormon kortisol yang dihasilkan lebih ketika stres menyebabkan tubuh menjadi sensitif terhadap rasa nyeri.

Cara Mengatasi Tulang Punggung Sakit

1. Aktif bergerak

olahraga bersama

Cara paling sederhana dan mudah untuk mengatasi tulang punggung sakit adalah dengan tetap aktif bergerak. Lakukan gerakan secara perlahan-lahan jika dirasa masih sakit ketika bergerak. Setelah merasa agak baikan, lakukan olahraga ringan seperti berjalan-jalan dengan posisi punggung tegak dan sesekali melakukan gerakan seperti pada pemanasan dalam olahraga.

2. Memperhatikan posisi tidur

Posisi tidur

Posisi tidur yang baik

Posisi tidur yang benar sangat penting untuk penderita sakit punggung. Selain itu, menggunakan tempat tidur khusus untuk kesehatan juga bagus untuk kesembuhan tulang punggung. Merk busa kasur terbaik biasanya didesain khusus agar tekanan pada tubuh merata sehingga tidak terjadi cedera atau sakit di beberapa bagian tubuh.

Itulah tadi alasan kenapa tulang punggung sakit saat bangun tidur atau saat lainnya beserta cara mengatasinya. Untuk membantu menemukan tidur yang berkualitas, Anda bisa menggunakan kasur kesehatan kasur Therapedic. Dengan begitu, Anda bisa mengatasi alasan kenapa tulang punggung sakit saat bangun tidur di atas.