Tahukah Anda, Penyebab Asam Urat Adalah

Inilah 5 Pantangan Asam Urat yang Harus Dipatuhi
Inilah 5 Pantangan Asam Urat yang Harus Dipatuhi
December 2, 2019
Rekomendasi 5 Bantal Sofa Unik Tahun 2019
Rekomendasi 5 Bantal Sofa Unik Tahun 2019
December 5, 2019

Tahukah Anda, Penyebab Asam Urat Adalah

Oesteoporosis

Asam urat merupakan salah satu penyakit yang membuat penderitanya nggak nyaman. Secara definisi medis, asam urat adalah penyakit arthritis atau peradangan sendi yang bisa menimbulkan pembengkakan, merah pada kulit, serta rasa nyeri yang suka tiba-tiba terjadi di beberapa sendi tertentu. Kalau orang awam mungkin akan lebih mengenalnya sebagai penyakit encok.

Dari semua sendi, jempol kaki termasuk bagian yang paling gampang terkena asam urat. Tapi selain itu, ada bagian lainnya yang bisa menimbulkan asam urat, seperti lutut, telapak kaki dan tangan, pergelangan kaki dan tangan, siku, serta lutut. Nggak heran deh kalau penyakit asam urat adalah salah satu penyakit yang kronis. Tapi Anda masih bisa mencegahnya kok agar nggak semakin kambuh.

Apa yang Bisa Menyebabkan Asam Urat?

Penyebab timbulnya asam urat adalah kadar asam urat yang ada di dalam tubuh sudah terlalu sangat banyak. Kalau masih dalam keadaan normal, zat asam uratnya akan selalu dikeluarkan melalui urine mau pun tinja. Berbeda lagi kalau orang yang sedang menderita asam urat, jumlah kadarnya sudah lebih banyak dan semuanya nggak bisa diolah oleh tubuh.

Kalau dibiarkan begitu saja, asam urat yang menumpuk akan menjadi kristal dan akan terjadi penumpukan berlebih pada sendi-sendinya. Itulah yang menyebabkan peradangan di beberapa sendi tertentu.

Yang menjadi penyebab tingginya asam urat adalah jumlah uric acid yang sudah melebihi batas normal atau penderitanya terlalu banyak makan yang makanannya mengandung purin. Purin termasuk senyawa alami yang ada di dalam tubuh, tapi di beberapa jenis makanan juga memilikinya.

Orang yang terlalu banyak mengkonsumsi makanan yang banyak purinnya, mereka akan lebih berisiko terkena asam urat. Biar kamu semakin lebih jelas, coba deh kamu baca-baca dulu beberapa hal yang bisa menyebabkan penyakit asam urat adalah sebagai berikut.

1. Makanan

Yang menjadi alasan utama penyebab timbulnya asam urat adalah dari makanan. Seperti yang tadi sudah sempat dibahas, terlalu banyak purin akan menyebabkan asam urat semakin tinggi. Memang nggak semua makanan mengandung purin, tapi Anda harus tahu dulu makanan apa saja yang banyak mengandung purin agar Anda bisa mengontrolnya juga.

Beberapa makanan yang banyak mengandung purin yaitu seafood, jeroan, daging merah yang meliputi ampela, hati, paru, dan usus, lalu ada makanan olahan, tahu, tempe, dan ikan yang memiliki cangkang.

2. Obat-obatan

Penyebab lain asam urat adalah obat-obatan. Terlalu sering mengkonsumsi obat, jumlah purin dalam tubuh juga otomatis akan ikut meningkat. Obat-obatan yang membuat purin di dalam tubuh semakin meningkat contohnya seperti diuretik atau obat yang biasanya dikonsumsi untuk mengurangi kelebihan garam dan air yang terlalu banyak di dalam tubuh dan yang lainnya adalah aspirin.

Saat orang dalam kondisi penyembuhan cidera atau setelah operasi, mereka yang banyak mengkonsumsi obat-obatan juga akan membuat kadar asam urat dalam tubuh semakin meningkat.

3. Riwayat Keluarga dan Kelebihan Berat Badan

Adults and kids sitting on the grass in a garden

Kalau di dalam keluarga Anda ada yang menderita asam urat, nanti bisa menurun ke generasi berikutnya, apalagi dari darah kandungnya sendiri. Ditambah dengan faktor lainnya yang menjadi alasan tingginya risiko penyakit asam urat adalah gaya hidup yang nggak sehat dan makanan yang dikonsumsinya.

Gaya hidup yang nggak sehat serta terlalu banyak makan junk food, tentu bisa mempengaruhi bentuk tubuh sehingga bisa mengakibatkan kelebihan berat badan. Semakin berat badan Anda bertambah, produksi purin juga akan semakin tinggi. Itulah yang akan memperparah risiko asam urat.

Sudah jelas kan kalau penyebab timbulnya asam urat adalah terlalu banyak kadar purin di dalam tubuh dari berbagai faktor tertentu. Makannya, agar Anda bisa menghindarinya, lebih baik Anda berolahraga secara rutin, mengurangi junk food, menerapkan pola hidup sehat, nggak banyak mengkonsumsi minuman alkohol dan istirahat cukup menggunakan merk kasur busa terbaik dari Therapedic.